Aneh! Prakualifikasi Lelang SPAM Batam Diulang Lagi, Ada Apa?

Sebelum panitia menyatakan Prakualifikasi Gagal

Menurut informasi yang berkembang dan didapat media ini, saat setelah 3 dari 5 perusahaan yang dinyatakan lolos tahap Prakualifikasi lelang SPAM Batam. PT ATB salah satu peserta yang tidak lolos melakukan langkah sanggahan.

Dan menurut informasi, sanggahan itu dibuat, oleh karena panitia dinilai tidak begitu jelas memberikan alasan sehingga menyebabkan ATB tidak lolos dalam tahap Prakualifikasi tersebut.

Bahkan, desas desusnya, Panitia lelang tidak meloloskan ATB dikarenakan ATB dianggap memiliki kasus pidana. Namun, hal itupun langsung dibantah oleh pihak ATB.

Alih-alih ATB ingin mendapatkan penjelasan secara rinci dari panitia, PT ATB kabarnya malah tidak mendapatkan penjelasan yang diinginkan, sesuai sanggahan ATB yang dikirim ke Panitia Lelang SPAM Batam.

Bahkan, pihak ATB kabarnya sempat memberikan pertanyaan tentang status ATB ke panitia terkait status ATB saat ini sebagai salah satu peserta. tetap dinyatakan tidak lolos atau lanjut sebagai peserta?

Kejanggalan dalam proses Prakualifikasi lelang SPAM Batam

Dalam pantauan media ini terkait dengan proses Prakualifikasi Lelang SPAM Batam, terdapat beberapa hal yang janggal.

Sebut saja terkait beberapa nama perusahaan yang malah akhirnya memilih untuk Konsorsium untuk menjadi peserta. Seperti PT Moya Indonesia yang maju bersama PT PP (Persero) Tbk.