Selain Batam, Ini Tiga Kabupaten/Kota Lainnya di Kepri Zona Oranye Covid 19

Covid 19. (Foto: Istimewa)

AlurNews.com – Satuan Tugas Penanganan Covid 19 RI menetapkan empat kabupaten dan kota di Provinsi Kepri sebagai zona oranye atau risiko sedang penularan Covid 19. Keempat daerah tersebut Batam, Tanjungpinang, Bintan dan Anambas.

“Setelah beberapa hari Batam sebagai zona oranye, kini menyusul Tanjungpinang, Bintan, dan Anambas,” kata Ketua Harian Satgas Penanganan COVID-19 Kepri, Eko Sumbaryadi kepada antaranews di Kota Tanjungpinang, Kamis (3/3/2022).

Sementara tiga kabupaten lainnya, yakni Natuna, Karimun, dan Lingga ditetapkan sebagai zona kuning.

Satgas Penanganan Covid 19 Kepri mencatat kasus aktif Covid 19 mencapai 3.997 orang, turun 38 orang dibandingkan dengan kondisi sehari sebelumnya.

Kasus aktif di wilayah itu, tersebar di Batam 2.079 orang, Tanjungpinang 928 orang, Bintan 453 orang, Karimun 266 orang, Kepulauan Anambas 137 orang, Lingga 36 orang, dan Natuna 98 orang.

Jumlah pasien yang sembuh dari Covid 19 bertambah 448 orang sehingga totalnya sejak pandemi hingga saat ini mencapai 55.229 orang, tersebar di Batam 297 orang, Tanjungpinang 49 orang, Bintan 57 orang, Karimun 28 orang, Anambas 10 orang, dan Lingga tujuh orang.

Pasien meninggal dunia akibat Covid 19 bertambah dua orang di Tanjungpinang dan Karimun sehingga total jumlahnya menjadi 1.800 orang.

Warga yang baru terdeteksi tertular Covid 19 di Kepri bertambah 412 orang sehingga menjadi 61.026 orang, tersebar di Batam 203 orang, Tanjungpinang 92 orang, Bintan 59 orang, Karimun 38 orang, Anambas lima orang, Lingga 14 orang, dan Natuna satu orang.

“Kasus aktif Covid 19 masih sangat tinggi sehingga kita semua harus waspada dengan tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan,” ucapnya. (ib)