Manfaatkan Libur Sespimmen, Kompol Andri Kurniawan dan Kompol Chaidir Berbagi Takjil

Kompol Andri Kurniawan berbagi takjil. (Ft. Istimewa)

AlurNews.com – Dapat Libur tiga hari saat pendidikan, mahasiswa Sespimmen pengiriman Polda Kepri mengisi waktu mereka dengan berbagi.

Selain menyempatkan diri bertemu dengan keluarga di masa libur pendidikan, mereka juga aktif melakukan kegiatan-kegiatan yang bermanfaat.

Seperti yang dilakukan oleh dua perwira polisi ini, dia adalah Kompol Andri Kurniawan dan Kompol Chaidir.

Keduanya melakukan bagi-bagi takjil di Simpang Flyover Laluan Madani jelang waktu berbuka puasa.

“Alhamdulilah kami dapat libur tiga hari, sejak jumat hinga minggu. Selain bertemu keluarga kami juga sempatkan diri untuk berbagi,” sebutnya.

Menurut Andri, jika nanti sudah kembali ke Pendidikan mereka dipastikan akan sibuk dengan sekolah karena pikiran mereka terkuras oleh sejumlah materi ujian dan tugas yang diberikan tim pengajar.

Memang Andri dan Chaidir sudah mempersiapkan rencana ini ketika pulang ke Batam saat libur.

Menurut mereka ini merupakan bentuk syukur mereka kepada Allah atas semua yang diberikan kepada mereka.

Apalagi, kedua orang ini diberikan kepercayaan dari atasannya untuk mengenyam pendidikan Sespimmen tahun ini.

“Tahun ini kami diberikan kepercayaan oleh pimpinan untuk sekolah, dan ini bentuk rasa syukur kami. Semoga bermanfaat,” sebutnya.

Kompol Chaidir saat berbagi takjil. (Ft. Istimewa)

Senada menyampaikan Kompol Chaidir, mantan Kapolsek Lubuk Baja ini meyebutkan jika apa yang mereka berikan tentunya tidak sebanding dengan apa yang diberikan tuhan kepadanya.

Semua berkah yang ia terima menurutnya adalah doa dari keluarga dan orang-orang baik di sekelilingnya.

“Semoga apa yang kita berikan ini bisa bermanfaat untuk mereka semua, memang tak seberapa jumlahnya tapi ini bukti rasa syukur kami,” sebut Chaidir.

Pantauan di lapangan, Andri Kurniawan dan Chaidir melakukan bagi-bagi sembako di simpang Flyover Laluan Madani.

Mereka memberikan takjil kepada para pengendara yang berhenti di lampu merah dengan menggunakan pakaian dinas lengkap ala siswa Sespimmen. (*)