AlurNews.com – Polresta Serang Kota akhirnya meninggalkan kediaman artis peran Nikita Mirzani, lantaran sudah 12 kali mangkir dari panggilan atas kasus pencemaran nama baik yang dilaporkan Dito Mahendra.
Beberapa saat setelah para polisi pergi, ibu tiga anak itu ditemani sahabatnya, Fitri Salhuteru akhirnya keluar dari rumahnya.
“Bapak polisinya juga udah come back, udah pulang ke asalnya Serang, gatau kenapa, gue juga bingung tapi ya mungkin dia lelah,” ucap Nikita Mirzani saat ditemui di kawasan Ulul Jami, Jakarta Selatan, Rabu (15/6).
1. Setiap Hari Ada Surat Panggilan
Yang membuat mantan istri Sajad Ukra itu bingung, penyidik Polresta Serang Kota seperti ngotot ingin segera mengusut kasus tersebut. Hal itu lantaran hampir setiap hari Nikita selalu dikirimi surat pemanggilan.
“Sama Dito Mahendra dilaporkan tanggal 16 Mei. Kalau prosedurnya, enggak bisa dong langsung dipanggil. Datang panggilan pertama itu 25 atau 28. Sudah nih, karena enggak bisa, karena lagi latihan tinju, harus fokus segala macam, dan itukan jauh di Serang,” kata Nikita Mirzani.
“Habis itu, saya enggak bisa datang, besok, bukan nunggu dua hari ya, besok datang lagi surat panggilan, besok datang lagi surat panggilan,” Nikita Mirzani menambahkan.
2. Dikirim ke RT
Tak sampai di situ, surat pemanggilan juga diserahkan pihak penyidik serang ke Rukun Tetangga (RT) tempat Nikita Mirzani tinggal.
“Gara gara di sini (rumahnya) enggak digubris, dia datang ke pak RT. Dia juga enggak diganggu. Surat panggilannya datang ke sana, makin enggak nyambung. Pak RT juga dapat surat panggilannya untuk saya itu tiga kali,” papar Nikita.