“Jumlah penonton lebih besar dari biasanya bahkan pada hari pertama,” ucap Apriyani Rahayu dilansir dari situs resmi BWF.
“Terima kasih telah mendukung semua pemain tanpa memandang kebangsaan,” tambah Apriyani.
“Saya tidak bisa menggambarkan betapa senangnya saya melihat begitu banyak penggemar yang hadir,” katanya lagi.
Senada dengan Apriyani Rahayu, Siti Fadia Silva Ramadhanti juga merasa terkesan dengan dukungan yang diberikan penggemar di Malaysia Open 2022.
“Meskipun kebanyak dari mereka adalah orang Malaysia, mereka tetap mendukung kami para pemain Indonesia,” kata dia.
Tidak hanya Apriyani/Fadia, Viktor Axelsen juga merasa bergembira bisa tampil di bawah dukungan suporter dengan jumlah yang besar dalam kompetisi level Super 750 itu.
“Sungguh luar biasa kembali ke Kuala Lumpur bersama fans Malaysia. Hebat, dukungan yang luar biasa,” ujar dia.