Stifar Riau Taja Dies Natalis ke-20

Dies natalis ke-20 Stifar Riau. (Foto: istimewa)

AlurNews.com – Peringatan Dies Natalis ke 20 Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi Riau (Stifar) Yayasan Universitas Riau (UNRI), diperingati sederhana tetapi meriah. Peringatan Dies Natalis tersebut ditandai dengan pemotongan Tumpeng Oleh Ketua Yayasan UNRI didampingi oleh Ketua Stifar Enda Mora, Rektor Universitas Hangtuah Syafrani, Sekretaris Yayasan UNRI Jasril pada Jumat (12/08/2022).

Menurut Enda Mora dalam sambutannya mengatakan, bahwa Stifar dalam dua dekade ini sudah banyak memberikan sumbangsih kepada masyarakat, Riau khususnya dan masyarakat Indonesia pada umumnya.

“Banyak hal yang konstruktif dan produktif yang telah l dikontribusikan oleh Stifar Riau, terlebih bagi pembangunan negeri yang diperoleh atas dedikasi dan komitmen yang tiada henti-hentinya tentunya dari keluarga besar/civitas Akademika Stifar. Nilai- nilai pengabdian dan akademik yang telah dirintis oleh para pendiri dan pendahulu Stifar Riau berupa semangat dan motivasi sebagai insan abdi masyarakat. Pembina profesi farmasi yang merupakan modal kuat bagi kita semua untuk terus meningkatkan kontribusi Stifar Riau buat negeri ini” ujar Enda.

Enda Mora juga menambahkan agar civitas akademika Stifar senantiasa mendukung dan mencintai Stifar Riau.

“Stifar merupakan ladang profesi rezeki kita yang sekaligus merupakan sumber kehidupan kita, jangan malu dan segan mencantumkan nama Stifar saat menulis di setiap menulis hasil penelitian maupun dalam karya karya ilmiah lainnya,” tambah Enda. (Golan)