Polda Kepri Cari Pemilik Barang yang Meledak di Batuaji

Tim penjinak bahan meledak atau bom sedang memeriksa barang yang meledak di kawasan Batuaji. Foto: AlurNews.com/Adri

AlurNews.com – Polda Kepulauan Riau cari pemilik barang yang meledak di Perumahan Genta II, Batu Aji, Batam, Rabu (7/12/2022) siang. Barang yang sedang dilacak ini adalah rocket parachute flare.

Saat ini barang bukti sudah diamankan pihak Kepolisian, setelah dievakuasi oleh Tim Penjinak Bahan Peledak (Jihandak) Brimob Polda Kepri.

“Setelah berhasil dievakuasi, saat ini kami tengah mencari identitas pemilik rocket parachute flare yang meledak siang tadi,” papar Kabid Humas Polda Kepri, Kombes Pol Harry Goldenhardt, Rabu (7/12/2022) sore.

Baca Juga: Suara Ledakan Gegerkan Warga Perumahan Genta Batuaji

Pihaknya turut mengimbau agar masyarakat tidak panik dengan peristiwa yang sempat menghebohkan warga Batam tersebut.

Pasalnya peristiwa tersebut, dikabarkan sebagai ledakan bom, pascainsiden bom bunuh diri yang terjadi di Polsek Astana Anyar, Bandung, Jawa Barat.

“Yang meledak tadi bukan bom, jadi kami imbau masyarakat untuk tidak panik,” tuturnya.

Mengenai rocket parachute flare, Harry menjelaskan bahwa alat tersebut biasa digunakan di perkapalan atau pelayaran.

Rocket parachute flares adalah alat berbentuk tabung yang ketika ditembakkan ke udara akan mengeluarkan parasut kecil dengan asap dan nyala api.

Walau demikian, pihaknya turut mengimbau agar masyarakat tetap waspada, dan melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan perumahannya.

“Apabila masyarakat menemukan kejadian apapun, agar segera menghubungi aparat Polri terdekat dan kami akan segera merespon laporan masyarakat,” ucapnya. (Adri)