Alurnews.com – Universitas Ibnu Sina (IBSI) Batam berhasil menorehkan prestasi di bidang presenter dan desain grafis. Prestasi tersebut diraih dua mahasiswa mereka, Frisca Yunita Ashari dan Ramadhan Pratama Putra.
Frisca, mahasiswi semester tiga jurusan Fakultas Teknik Informatika telah beberapa kali mengikuti kompetisi dan perlombaan di bidang presenter. Pada kompetisi Master Of Ceremony Protocol Speak Competition di Universitas Komputer Indonesia, Bandung, Jawa Barat, Frisca berhasil meraih prestasi menjadi Presenter Terfavorit.
Selain itu, Frisca juga berhasil meraih juara 3 sebagai Presenter Edition pada kompetisi presenter yang digelar Batam TV.
“Saya bersyukur atas prestasi-prestasi yang sudah saya raih, karena menjadi satu kebanggaan untuk saya dan kampus,” ujarnya di Kantor AlurNews.com, Selasa (03/01/2023).
Frisca mengaku, prestasi yang diraih tak terlepas dari semangat pantang menyerah.
Ia meminta kepada anak-anak muda seusianya jangan cepat menyerah, dan tetap harus selalu berusaha agar dapat berprestasi.
Selain Frisca , Universitas Ibnu Sina juga memiliki mahasiswa lainnya yang berprestasi di bidang desain grafis bernama Ramadhan Pratama Putra. Anak muda 22 tahun ini merupakan mahasiswa semester lima di Jurusan Fakultas Teknik Informatika.
Ramadhan berhasil meraih juara 2 pada ajang perlombaan desain grafis bertemakan Pendidikan yang digelar oleh Universitas Internasional Batam.
“Ini menjadi suatu kebanggaan untuk saya pribadi, keluarga, dan kampus dimana tempat saya kuliah,” ujarnya.
Senada dengan Frisca, Ramadhan juga berpesan kepada anak muda terus mengembangkan talenta dan menjaga pergaulan, bergabung pada pergaulan yang positif dan yang memotivasi agar dapat menjadi anak muda yang berprestasi. (Adri)