Kernas, Camilan Khas Natuna Jadi Teman Bersantai

kernas camilan khas natuna
Kernas, camilan ringan khas Natuna. Foto: Istimewa

AlurNews.com – Kernas merupakan camilan khas Kabupaten Natuna. Camilan ini sering disebut sebagai nugget Natuna dan menjadi teman yang asyi ksaat bersantai.

Meski diberi nama nugget Natuna, namun Kernas atau dikenal juga sebagai Kasam ini bukan terbuat dari ayam atau daging seperti nugget pada umumnya.

Salah seorang warga Natuna Cik Milah, mengatakan kernas terbuat dari ikan tuna atau tongkol yang sudah dipisahkan tulangnya.

Bahan utama pembuatan kernas ini menggunakan sagu butir atau sagu lemak. Cara pembuatannya pun tidak terlalu sulit hanya cabai dan lada hitam atau merica dihaluskan. Selanjutnya ikan tuna atau ikan tongkol ditumbuk hingga halus dan merata.

Selanjutnya daging ikan yang ditembuk halus dicampur dengan santan dan sagu butir, aduk hingga merata semua dan diamkan beberapa saat. Lalu cetak bulat pipih kemudian digoreng.

Cemilan kernas cocok disantap pas panas atau hangat dan dicocol saus pedas, jika digoreng garing cemilan kernas terasa renyah di mulut.

“Makanan khas Natuna ini terbuat dari ikan segar,” kata Cik Milah.

Kernas ini sangat mudah didapatkan di Natuna. Kini banyak juga yang menjualnya sampai ke luar Natuna dengan cara dikemas dengan bentuk yang menarik. (Red)