Kawasan Industri Lobam Bintan Tergenang Banjir

Pekerja Kawasan Industri Lobam Bintan sedang melalui Banjir.(Ft:AlurNews.com/Jali)

AlurNews.com – Hujan yang terjadi beberapa hari terakhir di Kabupaten Bintan, menggenangi sejumlah Kawasan Industri Lobam, Kabupaten Bintan, Provinsi Kepualauan Riau. Salah satunya di pintu masuk kawasan Industri Lobam, Sabtu (04/03/2023) pagi.

Salah satu pekerja di Bintan Industri Lobam Aryani mengatakan, banjir yang terjadi menyebabkan beberapa pekerja terjebak macet di pintu masuk, kawasan industri terbesar di Kabupaten Bintan tersebut.

“Banjir dari tadi malam, kami harus berjuang sampai jam 1 malam, untuk dapat kembali ke rumah, karena genangannya setinggi lutut,” ujar yani kepada AlurNews.com, Sabtu (04/03).

Ribuan pekerja yang tadi malam harus menunggu berjam-jam hingga larut malam terpaksa harus mengarungi air, untuk dapat lolos.

Selain itu, pada pagi harinya air tidak kunjung surut, dan memaksa para pekerja yang akan bekerja untuk berjuang melewati banjir.

“Di kawasan ini memang tidak ada lagi warga yang tinggal, setelah pandemi setahun yang lalu, sudah banyak yang pindah, sehingga tidak ada warga yang terdampak,” ujarnya.

Meski begitu pantauan di lapangan hingga menjelang siang ini, hujan rintik masih terjadi di kawasan tersebut, meski air berangsur surut, namun di beberapa ruas masih terdapat genangan air.(Jali)