Bandara Hang Nadim Buka 20 Penerbangan Domestik

Penerbangan batam-korsel
Bandara Internasional Hang Nadim Batam. (Foto: AlurNews.com)

AlurNews.com – Bandara Internasional Hang Nadim Batam telah membuka 20 rute penerbangan domestik baru. Masyarakat Batam sekarang dapat menikmati penerbangan langsung ke berbagai kota, termasuk Bandung, Makassar, Yogyakarta, Semarang, dan Lombok.

“Total ada 20 rute terbaru, termasuk Bandung, Makassar, Yogyakarta, Semarang, Lombok, dan kota-kota lainnya. Kami juga telah membuka rute penerbangan langsung Balikpapan-Bali melalui Surabaya dan Manado,” kata Direktur PT BIB Batam Pikri Ilham Kurniansyah, Selasa (23/5/2023).

Bandara Hang Nadim berkomitmen untuk terus mengembangkan pelayanan penerbangan domestik yang terhubung ke setiap provinsi di Indonesia. Hal ini bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi Batam.

Baca juga: Rombongan Polisi Korea Selatan Kunjungi Polresta Barelang, Ini Agendanya

“Wilayah Indonesia timur masih menjadi tantangan, namun kami berharap dapat terus berkembang,” tambahnya.

Selain itu, pihak bandara juga sedang berupaya untuk meningkatkan pelayanan penerbangan internasional. Saat ini, sudah ada dua maskapai, yaitu Jeju Air dan Jin Air, yang telah melakukan kesepakatan dengan Bandara Hang Nadim.

“Bulan depan, akan ada pembicaraan antara Indonesia dan Korea untuk membahas penambahan rute agar kami dapat menjadi tujuan penerbangan reguler. Kami berharap tidak hanya terbatas pada Jeju Air,” ungkapnya. (Nando)