Indonesia Bakal Jadi Lokasi Ajang UFC Tahun 2024

Pertarungan bebas yang tersaji di ring UFC. (Foto: UFC via kumparan)

AlurNews.com – Indonesia akan menjadi salah satu lokasi ajang duel Ultimate Fighting Championship atau UFC. Rencananya, ajang ini akan digelar pada tahun 2024 mendatang.

Informasi ini disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo.Ia menyebut, para petinggi promotor seni beladiri campuran (MMA) sudah hadir dan meninjau Indonesia Arena yang akan dijadikan lokasi.

Dilansir kumparan, para petinggi itu adalah Senior Vice President UFC, Kevin Chang; dan Vice President Operations, Leanne Chu. Menpora bertemu mereka di sela-sela Piala Dunia Basket 2023 pada pekan lalu.

“Jadi, mereka mewakili wilayah Asia Pasifik dan lain-lain. Ini pertama kali dari UFC global itu datang ke Indonesia dan mempertimbangkan Indonesia sebagai negara tempat mereka menyelenggarakan event. Dan ini rencana di 2024,” kata Dito, Senin (4/9/2023).

“Kalau kemarin sih saya minta sebelum pemilu, sebelum Februari. Tapi menurut mereka, meraka biasanya satu tahun persiapan. Jadi sebenarnya di September [2024]. Tapi saya minta ke mereka kalau bisa lebih cepat lebih baik,” lanjutnya.

Kendati begitu, belum ditentukan duel siapa melawan siapa yang akan digelar di Indonesia Arena. Sejak awal, Indonesia Arena memang tidak hanya diperuntukkan untuk laga basket. Dan kini, Menpora menyebut bahwa UFC akan digelar di sana. Pihak UFC pun terkesan dengan venue tersebut.

“Sangat baik venue-nya. Mereka terpukau dan senang sekali karena mereka membandingkan dengan Singapura,” terang Menpora.

“Banyak, tidak cuma UFC juga, voli juga mempersiapkan tuan rumah 2025 [di Indonesia Arena]. Futsal dan badminton juga. Banyaklah pokoknya. Tapi kalau gymnastic bukan di Indonesia Arena tapi mereka sedang mempersiapkan juga,” tandasnya. (red)