Turnamen Asperindo Cup 2023 Jadi Ajang Silaturrahmi Antar Perusahaan Internal Asosiasi

Turnamen futsal Asperindo Cup 2023. (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Asosiasi Perusahaan Jasa Pengiriman Ekspres, Pos dan Logistik Indonesia (Asperindo) Kota Batam, Kepulauan Riau, menggelar turnamen futsal internal di Aku Tahu Futsal Center, Seipanas, Jumat (8/12/2023).

Ada 15 perusahaan yang ikut serta, meliputi lokal dan nasional. Demikian disampaikan oleh Ketua Asperindo Batam, Arif Budianto, usai membuka Asperindo Batam Cup 2023 itu.

Arif menyebut, bahwa event tersebut merupakan yang pertama kalinya dilaksanakan pasca pandemi Covid-19. Sebelumnya, memang banyak kegiatan yang digelar oleh Asperindo Batam.

“Event pertama kami di tahun ini. Kami junjung tinggi fair play. Kami junjung sportivitas,” katanya.

Turnamen Asperindo Cup 2023 berlangsung selama dua hari. Kegiatan itu juga menjadi ajang silaturahmi antar perusahaan di bawah naungan Asperindo Batam.

Ke depannya, lanjut Arif, Asperindo Batam bakal mengggelar kegiatan akbar, atau yang lebih besar dari kali ini. Kemungkinan akan diadakan pada tahun 2024 mendatang.

“Ini sebagai awal dari kami untuk membuat event yang lebih besar lagi. Biasanya kami untuk acara yang melibatkan banyak orang seperti fun bike dengan hadiah yang banyak dan besar. Beberapa tahun lalu pernah kami menghelatnya dan Insya Allah tahun depan akan kami gelar,” pungkas dia. (Arjuna)