Tersengat Arus Listrik, Seorang Pria di Karimun Dikabarkan Meninggal Dunia

Seorang warga Karimun dikabarkan meninggal dunia usai tersengat listrik. (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Seorang pria berinisial HG (27) di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau (Kepri) dikabarkan meninggal dunia usai tersengat arus listrik tegangan tinggi, Selasa (2/1/2024).

Berdasarkan informasi yang diterima, kejadian nahas tersebut terjadi di wilayah Bukit Senang, Kecamatan Karimun.

“Ada tiga korban, satu meninggal dunia usai di bawa ke rumah sakit dan yang lain sedang dirawat,” ucap salah satu narasumber terpercaya yang tidak ingin disebutkan namanya.

Disebutkannya, saat kejadian ketiga korban sedang memasang tiang bendera, dimana tiang tersebut berbahan dari besi dan tak sengaja mengenai kabel listrik.

“Ketiga sempat terpental, karena bersentuhan langsung dengan tiang besi yang dipegangnya, setelah itu mereka langsung dibawa ke rumah sakit,” sebutnya.

Manager PLN ULP Tanjung Balai Karimun, Budimansyah ketika dikonfirmasi mengenai adanya seseorang warga yang tersengat arus listrik turut membenarkan.

“Benar, saya juga sudah menerima kabar itu,” kata dia.

Sementara itu, hingga berita ini dimuat belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian yang menangani seperti Kapolsek Balai dan Kasat Reskrim Polres Karimun. (Andre)