Danpomdam I/BB Bela Sungkawa ke Rumah Wanita Tewas di Perum Sinar Indah

Suasana rumah duka wanita yang tewas di Perumahan Sinar Indah, Teluk Uma. Foto: AlurNews.com/Andre

AlurNews.com – Komandan Polisi Militer Kodam I Bukit Barisan (Danpomdam I/BB), Kolonel Cpm Zulkarnaen menyambangi rumah keluarga wanita berinisial HA (31) yang ditemukan tewas di Perumahan Sinar Indah Leho beberapa waktu lalu.

Dari pantauan AlurNews.com, Danpomdam I/BB beserta rombongan tiba di rumah keluarga korban di kampung Bangun Sari, Kelurahan Harjosari sekitar pukul 11.00 WIB.

Kehadiran Danpomdam I/BB dalam rangka silahturahmi serta menyampaikan rasa bela sungkawa atas musibah yang menimpa keluarga korban.

Baca Juga: Jasad Wanita Tewas di Teluk Uma Diautopsi, Polisi: Tunggu Hasilnya Besok

Kasus tewasnya wanita berinisial HA (31) tersebut turut melibatkan salah satu oknum Polisi Militer TNI AD (POMAD) yang merupakan kekasih atau pacar korban.

Saat kejadian, pacar korban berinisial PS ini merupakan orang terakhir yang bersama dirinya serta menjadi saksi kunci atas meninggalnya wanita berparas cantik tersebut.

“Tadi kami menerima kunjungan bapak Danpomdam I/BB, kehadirannya untuk menyampaikan rasa belasungkawa dan memberikan bantuan pendidikan untuk anak adik saya (anak korban-red),” kata keluarga korban, Rabu (21/2/2024).

Danpomdam I/BB juga meyakinkan keluarga korban bahwa proses hukum pada kasus tersebut akan terus berlanjut.

“Tidak ada yang ditutup-tutupi serta tidak adanya pandang bulu. Jika benar terbukti bersalah akan diproses secara hukum yang berlaku,” ujarnya.

Saat ini proses penyelidikan masih ditangani Satreskrim Polres Karimun serta menunggu hasil autopsi dari Dokter Forensik RS Bhayangkara Polda Kepri. (Andre)