AlurNews.com – PT ASDP di Telagapunggur, Kota Batam, Kepulauan Riau, mencatat ada 903 kendaraan yang sudah mendaftar untuk mudik lebaran 2024 di Pelabuhan RoRo.
Jumlah tersebut terhitung, pada Rabu (27/3) kemarin. Demikian disampaikan oleh General Manager PT ASDP Batam, Nana Sutisna.
Dia menyebut, jumlah terbanyak dengan tujuan Sei Selari, dengan 512 kendaraan. Lalu disusul tujuan Kuala Tungkal dengan 391 kendaraan.
“Kota masih buka pendaftaran online untuk kendaraan sampai 17 April. Kami juga tengah menyusun skema armada untuk mengangkut seluruh kendaraan,” katanya, Kamis (28/3/2024).
Nanti, pemudik yang ingin membawa kendaraan pribadi diminta mendaftar terlebih dahulu. Pendaftaran online tersebut rutenya Sei Selari dan Kuala Tungkal.
Sementara, untuk tiket non-kendaraan dijual sesaat sebelum keberangkatan. Layanan online hanya diberlakukan untuk dua rute di atas. Sementara rute dalam provinsi masih diberlakukan pembelian tiket secara manual.
Kepala Badan Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Kelas II Kepri, Dini Kusumahati menyampaikan, bahwa pihaknya menyiapkan 16 armada RoRo di Batam. Bahkan seluruhnya telah dilakukan proses pemeriksaan kondisi fisik kendaraan dan perlengkapannya beserta administrasi kendaraan dan perizinan angkutan umum yang sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
BPTD juga menyusun skema alternatif untuk tahun ini, termasuk penyediaan kapal cadangan bagi pemudik. Hal itu dilakukan agar lonjakan penumpang diantisipasi.
“Kami pastikan semua siap dan layak untuk arus mudik nanti,” katanya. (Arjuna)