Mogok Setelah Isi Pertamax di SPBU KDA, Disperindag Batam Temukan Kandungan Air

Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, menemukan kandungan air dalam BBM jenis Pertamax 92 di SPBU KDA Batam Center, Kamis (13/6/2024). (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Batam, menemukan kandungan air dalam BBM jenis Pertamax 92 di SPBU KDA Batam Center, Kamis (13/6/2024).

“Temuan ini berdasarkan laporan dari masyarakat yang mengalami kerusakan pada mobilnya, paska melakukan pengisian bahan bakar di SPBU tersebut,” terang Kadisperindag Batam, Gustian Riau ditemui di lokasi.

Tiba di lokasi, Gustian menuturkan melakukan dua jenis pengujian pada setiap nozel SPBU. Mulai dari pengujian ambang batas kewajaran per liter, hingga kadar minyak dan air pada setiap jenis BBM.

Pihaknya menemukan kandungan air pada nozel Pertamax 92, dugaan sementara kandungan air berasal dari tangki penyimpanan BBM.

“Memang belum disimpulkan, dugaan sementara berasal dari rembesan air di tangki penyimpanan BBM. Hanya tersambung pada satu dispenser saja,” lanjutnya.

Untuk itu, saat ini Disperindag Batam melakukan penyegelan pada satu unit dispenser hingga ke tangki penyimpanan BBM.

“Kami juga meminta Pertamina untuk datang ke sini sama sama memproses agar kejadian tidak terulang lagi. Kami minta dicek di tangki penampungan tangki timbun jangan sampai masih ada airnya,” tegasnya.

Sebelumnya, salah satu korban atas nama Dewi mengaku kesal setelah melakukan pengisian BBM jenis Pertamax 92 di SPBU KDA Batam Center.

Peristiwa ini dialaminya setelah mengantar anaknya menuju sekolah, Dewi menyebut mengisi BBM Pertamax 92 seharga Rp200 ribu.

“Habis isi BBM, mampir ke minimarket dulu. Setelah itu sempat hidup, mundur sedikit dan langsung mati,” sebutnya.

Selaku pemilik kendaraan, Dewi sempat menduga hal ini dikarenakan masalah pada aki mobil. Untuk itu, dirinya menghubungi suami dan meminta agar menghubungi bengkel mobil terdekat.

“Dari sini saya tahu kalau BBM yang tadi diisi tercampur air. Karena sebelum mengisi, BBM di mobil hanya tinggal satu garis saja,” ujarnya. (Nando)