Batam Ditargetkan Tuan Rumah Munas Partai Hanura

Musyawarah Nasional (Munas) Partai Hanura 2024 ditargetkan dapat terlaksana di Batam. (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Musyawarah Nasional (Munas) Partai Hanura 2024 ditargetkan dapat terlaksana di Batam. Namun hal ini perlu dibarengi dengan daya tampung perhotelan di Batam, bagi para peserta Munas yang ditargetkan mencapai puluhan ribu orang.

Ketua OKK DPP Partai Hanura, Mayjen (purn), Siswandi Tarigan menyebut usulan ini juga mendapat respons positif dari beberapa DPD Partai Hanura.

“Secara umum mereka setuju apabila Munas terlaksana di Batam. Namun daya tampung Batam perlu menjadi perhatian utama,” tegasnya saat ditemui di sela-sela Rapimda yang terlaksana di Asialink Hotel Nagoya, Sabtu (20/7/2024).

Walau demikian, pihaknya menyebut adapun inti dari pelaksanaan Rapimda lebih membahas mengenai percepatan Munas yang sebelumnya diagendakan pada 2025 mendatang.

Tidak hanya itu, pelaksanaan Rapimda juga sebagai pernyataan sikap dari seluruh DPC Hanura di Kepri, yang kembali meminta Oesman Sapta Odang untuk kembali menjadi Ketua Umum Partai.

“Serta ada beberapa hal lain yang belum dapat kami bahas di sini. Percepatan Munas sendiri saat ini sudah diusulkan oleh 38 DPD Hanura,” terangnya.

Disinggung mengenai dukungan pada Pilkada di Batam, Siswandi menyebut belum mendapatkan salinan keputusan dari Ketua DPP.

“Saya merasa bahwa Ketum sudah memiliki pilihan dari dua opsi yang ditawarkan. Namun saya tidak enak mendahului,” tegasnya. (Nando)