PKS Resmi Berikan Rekomendasi Kepada Amsakar – Li Claudia di Pilkada Batam

Bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra. (Foto: AlurNews)

AlurNews.com – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai politik (parpol) ke 11 memberikan rekomendasi kepada pasangan bakal calon Wali kota dan Wali Kota Batam, Amsakar Achmad – Li Claudia maju di Pilkada Batam.

Hal ini terbukti dengan beredar luasnya surat dari DPP PKS nomor 625.15.6/SKEP/DPP-PKS/2024 tentang bakal calon Wali dan Wakil Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau.

Memberikan dukungan untuk Amsakar Achmad sebagai calon Wali Kota Batam dan Li Claudia Chandra sebagai Wakil Wali Kota Batam periode 2024-2029. Surat tertanggal 25 Juli 2024.

Bergabungnya PKS ini menambah deretan partai politik (parpol) yang memberikan dukungan terhadap pasangan Amsakar Achmad – Li Claudia Chandra (ASLI) di Pilwako Batam.

Berdasarkan jumlah kursi di DPRD Kota Batam dari total 11 parpol dengan jumlah 43 kursi yang sudah menyatakan kesiapan untuk memenangkan pasangan ASLI di Pilwakot Batam.

Hal ini tentunya menjadikan pasangan ASLI berkesempatan besar menjadi pasangan tunggal di Pilwakot Batam 27 November mendatang.

Berikut 11 Parpol yang sudah memberikan dukungan terhadap pasangan ASLI, pertama Partai Gerindra, Partai NasDem, PKB, PPP, PSI, Demokrat, PAN, PKN, Partai Hanura, PKS, dan Partai Golkar.

“Sabar. Insya Allah semua dukungan akan membuat pasangan ASLI semakin kuat dan komitmen mewujudkan cita-cita warga Batam di Pilwakot mendatang,” kata Amsakar, Selasa (30/7/2024).

Pria berkacamata ini mengatakan belum bisa berkomentar banyak soal dukungan dari PKS yang sudah beredar. Menurutnya, doa dan dukungan dari relawan, simpatisan, dan pendukung adalah yang terbaik untuk pasangan ASLI.

“Sabar, resminya baru malam nanti. Setelah itu baru saya bisa statement lebih detail soal dukungan tersebut,” katanya. (roma)