Setengah Hektare Lahan Milik Warga Natuna Terbakar

Dinas Pemadam Kebakaran memadamkan api yang menghanguskan setengah hektare lahan milik warga. Foto: Istimewa

AlurNews.com – Dinas Pemadam kebakaran (Disdamkar) Kabupaten Natuna memadamkan api di lahan seluas setengah hektare milik warga yang hangus terbakar, Rabu (4/9/2024) sore.

Kepala Disdamkar Natuna, Syawal melalui Kasi Sarpras Pengolahan Data dan Informasi, Nur Hakim mengatakan mendapat laporan dari warga, Wan Jhonatan pukul 16.56 WIB bahwa ada kejadian kebakaran lahan.

Berbekal laporan tersebut, tim pemadam kebakaran dari Disdamkar Kabupaten Natuna langsung bergerak cepat tanggap dan berhasil memadamkan kobaran api yang melahap lahan tersebut dalam waktu yang relatif singkat.

“Begitu kami terima laporan, kami langsung bergerak cepat menuju lokasi kebakaran,” kata Nur Hakim.

Nur mengatakan kebakaran lahan terjadi di Jemengan, kelurahan Ranai Kota, Kabupaten Natuna yang melahap setengah hektare lahan milik warga.

“Lahan yang kebakar milik warga (Robi), dalam proses pemadaman tidak ada hambatan dan kesulitan yang serius,” ujarnya.

Ia juga menjelaskan penyebab kebakaran belum diketahui, dalam kebakaran tersebut tidak ada memakan korban jiwa.

“Kita turunkan 2 mobil dan personil 1 regu, proses pemadaman kurang lebih 30 menit, tidak ada korban jiwa karena permukiman jauh dari tempat kejadian dan kerugian yang ditaksir tidak ada,” pungkasnya. (Fadli)