AlurNews.com – Ramadan tahun ini, Archipelago grup yang terdiri dari lima hotel ternama di Kota Batam, mengundang Anda untuk merasakan pengalaman berbuka puasa yang istimewa dengan berbagai sajian kuliner eksklusif yang menggugah selera.
Mulai dari suasana mewah Aston Batam Hotel & Residence, Aston Nagoya City Hotel, Aston Inn Gideon Batam, Fave Hotel Nagoya Batam, hingga kehangatan Harper Premier Nagoya Batam, setiap hotel menghadirkan tema dan menu berbeda yang siap memanjakan lidah Anda sepanjang bulan suci ini.
Marketing Communication Manager, Ananda Gentha Oetama mengatakan Aston Batam Hotel & Residence menghadirkan tema “Selera Diraja” di Basil Restaurant, yang berlangsung dari 3 hingga 27 Maret 2025. Sejumlah sajian lezat seperti nasi kandar, gulai kari kepala kakap, shawarma, kambing guling, dan lamb shank disiapkan oleh Chef Tukiran Nursanto.
“Selain delapan menu berbeda setiap harinya, suasana berbuka puasa semakin meriah dengan hiburan musik dari Religionic Coustic. Menariknya, bagi para pengguna kartu kredit Mandiri, ada promo spesial beli 10, gratis 1,” ujarnya, Minggu (23/2/2025).
Sementara itu, pengguna kartu kredit BCA bisa melakukan transaksi menggunakan poin BCA. Aston Batam juga memberikan kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah menarik setiap harinya, mulai dari TV, iPad, smartwatch, hingga voucher tiket pesawat Garuda Indonesia.
Setiap hari ada kuota 3 orang yang berkesempatan makan gratis. Semua ini bisa dinikmati mulai dari Rp218.000 per orang. Untuk reservasi, hubungi WhatsApp di 0811 6200 788.
Sementara itu, Aston Inn Gideon Batam menyajikan paket buka puasa dengan tema”Lembayung Ramadan” di Bamboo Restaurant, yang berlangsung dari 3 hingga 29 Maret 2025. Aneka makanan khas Indonesia seperti Aneka Sate Nusantara, es serut, pempek Ampera, dan teh tarik disajikan dalam paket ini.
Aston in Gideon menawarkan promo Early Bird dengan harga Rp125.000 per orang untuk pemesanan sebelum 2 Maret 2025. Selain itu, terdapat penawaran Buy 10 Get 13, ideal untuk kumpul bersama keluarga atau kolega, serta layanan katering dengan harga Rp135.000 per orang.
“Tamu yang berbuka puasa di Aston Inn Gideon Batam juga berkesempatan untuk memenangkan hadiah menarik dalam lucky draw, termasuk sepeda listrik sebagai hadiah utama. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi 08117036387,” ujarnya.
Fave Hotel Nagoya Batam menghadirkan paket berbuka puasa “Nusantara Favorit” yang menyajikan beragam hidangan lezat khas Indonesia. Paket ini tersedia setiap hari dari 3 hingga 28 Maret 2025 dengan harga Rp130.000 per orang.
Selain menikmati sajian istimewa, tamu juga berkesempatan memenangkan berbagai hadiah doorprize menarik setiap harinya. Untuk reservasi, hubungi 08117046849.
Aston Nagoya City Hotel menawarkan pengalaman berbuka puasa mewah dengan paket “The Taste of Sultan”, yang hadir sepanjang Ramadan. Paket ini menyajikan hidangan Timur Tengah seperti nasi kebuli, kambing guling, serta kurma dan hidangan penutup khas Ramadan.
Tersedia pula menu Nusantara yang tak kalah menggugah selera. Paket ini dapat dinikmati dengan harga Rp228.000 per orang dan kesempatan untuk memenangkan hadiah utama berupa iPad dalam lucky draw yang akan diundi pada akhir Ramadhan. Untuk reservasi, hubungi 08117046836
Harper Premier Nagoya Batam menyajikan promo berbuka puasa “Harmony Nusantara” di Svarga Premier Bistro yang terletak di lantai 18. Dari sate ayam, sate seafood, hingga shawarma, semua hidangan hadir dengan cita rasa otentik.
Paket berbuka puasa ini tersedia dengan harga Rp188.000 per orang untuk minggu pertama dan keempat, serta Rp209.000 untuk minggu kedua dan ketiga. Nikmati pula kesempatan untuk memenangkan berbagai hadiah doorprize menarik, yang diundi setiap hari, setiap minggu, dan pada akhir Ramadan.
Pembayaran menggunakan kartu kredit Mandiri memberikan keuntungan tambahan, yaitu beli 4 pax, dapat 1 pax gratis! Untuk reservasi, hubungi 08117752886.
“Jangan lewatkan kesempatan untuk merayakan Ramadan dengan pengalaman kuliner yang tak terlupakan,” ujarnya. (roma)