AlurNews.com – Meskipun harga emas terus naik, minat masyarakat Kota Batam untuk membeli emas juga meningkat. Tingginya harga emas ini semakin memantik keinginan warga untuk membeli emas.
Seperti yang terlihat di salah satu toko emas di wilayah Batam Center. Pembeli memadati toko emas untuk mendapatkan emas pilihannya.
Stok emas bahkan sempat kosong selama satu minggu untuk emas logam UBS atau Antam.
Salah seorang pembeli, Ibi menuturkan sudah sejak pekan lalu berkeinginan membeli emas, namun karena stok emas kosong, jadi menunggu sepekan.
“Baru tadi pagi di WhatsApp sama penjualnya, katanya emas ready hari ini. Kalau kemarin yang tersedia 0,5 gram. Alhamdulillah tadi, dapat sesuai yang diinginkan,” kata Ibi, Selasa (15/4/2025).
Karena banyak yang berminat terhadap emas, bahkan sales menawarkan untuk memesan terlebih dahulu.
“Alhamdulillah, tadi dapat yang 25 gram. Sisa satu karena semua sudah pada habis. Karena banyak kali yang sudah pesan. Itupun karena sudah chat sama salesnya. Makanya dapat sesuai dengan pesanan,” katanya.
Menurut informasi sales, harga emas setiap hari mengalami kenaikan. Kalau turun pun itu tidak terlalu banyak. Harga emas yang diprediksi bakal tembus Rp2 juta per gram hingga akhir tahun ini menjadi faktor warga Batam berbondong- bondong membeli emas untuk investasi.
“Stok untuk yang batangan terbatas, karena sudah ada pemesannya semua. Jadi pada pasti beli, meskipun harganya tinggi,” katanya. (rul)

















