Segar dan Bermanfaat, Ini Daftar Buah Hijau Penuh Gizi

manfaat buah hijau
Ilustrasi. Aneka buah-buahan berwarna hijau. Foto: Freepik.com

AlurNews.com – Tak hanya enak dilihat, buah-buahan berwarna hijau juga menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Warna segar yang khas ini berasal dari klorofil, senyawa alami yang tak hanya penting dalam fotosintesis, tapi juga memberi dampak positif bagi tubuh.

Semakin hijau warnanya, semakin tinggi pula kandungan nutrisinya, mulai dari vitamin, mineral, hingga antioksidan. Berikut daftar buah-buahan hijau yang tidak cuma segar, tapi juga kaya gizi dan layak jadi andalan di menu harianmu, dilansir laman Hellosehat.

1. Alpukat
Sumber lemak sehat yang satu ini tak cuma lezat, tapi juga bisa menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL). Alpukat cocok dijadikan jus, olesan roti, hingga campuran salad yang bergizi tinggi.

2. Jeruk Nipis
Kecil-kecil cabe rawit! Jeruk nipis kaya vitamin C dan flavonoid, dua zat antioksidan yang dapat membantu memperkuat imun dan melindungi tubuh dari radikal bebas.

3. Kiwi
Si kecil berbulu ini ternyata menyimpan kandungan vitamin C lebih tinggi daripada jeruk. Mengutip dari European Journal of Nutrition, kiwi kaya akan serat, kalium, dan vitamin E yang membantu pencernaan serta menjaga kesehatan jantung.

4. Sirsak
Rasanya segar perpaduan manis dan asam, sirsak mengandung vitamin C, B1, dan antioksidan tinggi. Cocok dikonsumsi langsung atau dijadikan jus, sirsak membantu memperkuat daya tahan tubuh.

5. Melon
Buah dengan kadar air tinggi ini cocok untuk hidrasi alami. Rasanya manis, teksturnya lembut, dan kandungan nutrisinya lengkap: serat, vitamin C dan B, kalsium, fosfor, hingga kalium.

6. Apel Hijau
Lebih asam dari apel merah, apel hijau justru unggul untuk diet karena rendah kalori dan gula. Buah ini juga mengandung serat tinggi, serta vitamin A dan C yang baik untuk kulit dan sistem kekebalan tubuh.

7. Anggur Hijau
Buah mungil yang satu ini kaya vitamin C dan K, serta mengandung resveratrol, antioksidan kuat yang membantu menjaga jantung tetap sehat, menurunkan tekanan darah, dan mengontrol gula darah. (red)