
AlurNews.com – Sebanyak sepuluh wajib pajak beruntung dari tujuh kabupaten dan kota di Provinsi Kepulauan Riau berhasil meraih hadiah paket umrah dan wisata religi dalam kegiatan Gebyar Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) 2025 yang digelar di Ballroom Hotel Aston Pelita, Batam, Jumat (31/10/2025).
Gubernur Kepulauan Riau Ansar Ahmad hadir langsung dalam acara tersebut. Ia menyebut, pemberian hadiah ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah terhadap masyarakat yang patuh membayar pajak kendaraan tepat waktu.
“Program Gebyar Pajak Kendaraan Bermotor ini adalah bentuk apresiasi kepada masyarakat yang taat membayar pajak kendaraan secara tepat waktu. Kami berharap kepatuhan ini bisa menjadi contoh bagi wajib pajak lainnya,” ujar Ansar, dikutip dari laman resmi Pemprov Kepri.
Ansar menjelaskan, peserta undian berasal dari wajib pajak yang telah melunasi kewajiban PKB sejak 1 Januari hingga 30 Oktober 2025, serta wajib pajak yang masa jatuh temponya antara 1 November hingga 31 Desember 2025 namun sudah membayar lebih awal.
Ansar juga menegaskan bahwa program pemutihan pajak kendaraan bermotor di Kepri masih berlaku hingga 15 November 2025 sebagai upaya meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD).
“Kita tahu bahwa pajak kendaraan bermotor dan bea balik nama merupakan sumber PAD terbesar Kepri. Karena itu, pemerintah terus berinovasi agar masyarakat semakin patuh dan sadar pajak,” jelasnya.
Dalam acara tersebut, Ansar bersama Wakil Gubernur Nyanyang Haris Pratamura dan Anggota DPRD Kepri Wahyu Wahyudin berkesempatan memutar undian secara simbolis. Para pemenang kemudian dihubungi secara langsung melalui teleconference untuk menerima ucapan selamat.
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kepri, Abdullah, menyampaikan bahwa pembagian hadiah dilakukan secara proporsional berdasarkan domisili wajib pajak di tujuh kabupaten/kota.
“Empat paket hadiah diberikan untuk wajib pajak dari Kota Batam, sementara masing-masing satu paket diberikan untuk kabupaten dan kota lainnya,” terangnya.
Berikut daftar penerima hadiah umrah dan wisata religi Gebyar PKB 2025 Kepri:
- Muhammad Syahril (Kota Tanjungpinang)
- Suyanto (Kabupaten Karimun)
- Maskuri (Kabupaten Bintan)
- Ramadhani (Kabupaten Lingga)
- Muhammad Tahwid (Kabupaten Natuna)
- Farida (Kabupaten Kepulauan Anambas)
- Mardiansah (Kota Batam I)
- Abdurahman (Kota Batam II)
- Antok Pribadi (Kota Batam III)
- Anita (Kota Batam IV)
Acara Gebyar PKB 2025 juga dihadiri Wakil Gubernur Kepri Nyanyang Haris Pratamura, Anggota DPRD Kepri Wahyu Wahyudin, jajaran Tim Percepatan Pencapaian Target Pembangunan, para kepala OPD, Dirlantas Polda Kepri, pimpinan PT Jasa Raharja Kepri, bank mitra, notaris, dan sejumlah undangan lainnya.
Melalui program ini, Pemerintah Provinsi Kepri berharap kepatuhan masyarakat membayar pajak tidak hanya menjadi kewajiban administratif, tetapi juga tumbuh sebagai budaya sadar pajak demi kemajuan daerah. (red)

















