
AlurNews.com,SOLO – TIRA Persikabo menelan pil pahit setelah dihajar PSIS Semarang di turnamen pramusim Piala Menpora 2021 setelah dalam matchday kedua Grup A di Stadion Manahan Solo, Kamis (25/3) sore WIB, mengalahkan dengan skor 1-3.
Kemenangan PSIS Semarang menempatkan di puncak klasemen sementara Grup A usai mengoleksi empat poin. Hasil tersebut membuka asa PSIS lolos dari fase grup. Sedangkan TIRA Persikabo menduduki posisi juru kunci dengan nilai satu.

TIRA Persikabo dan PSIS memperlihatkan permainan terbuka sejak peluit kick-off ditiupkan wasit. Serangan silih berganti dilakukan kedua tim, namun belum memberikan ancaman serius.
Perlahan-lahan PSIS mulai mendominasi permainan. Serangan gencar dilakukan ke pertahanan TIRA Persikabo demi membuka keunggulan. Pada menit ke-17, Fandi Eko Utomo mencoba memanfaatkan bola liar, tapi dapat diamankan kiper Syahrul Trisna Fadillah.