BATAM,AlurNews.com – Hari Rabu (19/5) ini Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Riau dan Provinsi Riau Kepulauan (Kepri).
Sebelum terbang Presiden telah membagikan informasi melalui instagramnya.
“Pukul tujuh pagi ini saya bertolak menuju Sumatera untuk kunjungan kerja ke Provinsi Riau dan Provinsi Riau Kepulauan,” kata Presiden Jokowi di akun Instagramnya yang dilihat RRI.co.id, Rabu (19/5/2021).
Dalam kunjungan kerja itu, menurut Jokowi, dirinya hendak meninjau perkembangan pembangunan konstruksi Tol Trans-Sumatra.
Selain itu, dirinya juga akan bertemu para kepala daerah, serta melihat dari dekat pelaksanaan vaksinasi massal bagi para pelayan publik.