AlurNews.com – Liverpool melaju ke final Liga Champions setelah menaklukkan Villarreal, 3-2, dalam laga kedua semifinal di Stadion La Ceramica, Selasa (3/5/2022) atau Rabu dini hari WIB. The Reds lolos ke partai pemungkas setelah menang agregat 5-2, karena di pertamuan pertama di Anfield mereka unggul 2-0.
Villarreal membuka harapan untuk lolos setelah pada babak pertama unggul 2-0 melalui gol Boulaye Dia dan Francis Coquelin. Namun pada babak kedua, Liverpool bangkit dan menciptakan tiga gol melalui aksi Fabinho, Luis Diaz, dan Sadio Mane.
Di final, Liverpool akan menantang pemenang semifinal lainnya antara Real Madrid melawan Manchester City. Dalam pertemuan pertama, Manchester City unggul 4-3.
Liverpool turun tanpa diperkuat Roberto Firmino yang masih cedera. Di barisan depan Juergen Klopp menurunkan trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Diogo Jota.
Di lini tengah, Liverpool diperkuat Thiago Alcantara, Fabinho, serta Naby Keita. Virgil Van Dijk berduet di jantung pertahanan bersama Ibrahima Konate. Sementara Andy Robertson dan Trent Alexander-Arnold menjaga sisi kiri dan kanan. Mereka mengawal kiper Alisson Becker.
Sementara di kubu Villarreal, pelatih Unani Emery mengusung formasi 4-4-2. Mantan pelatih Arsenal itu menurunkan Gerard Moreno dan Boulaye Dia, sebagai duet striker.
Empat pemain lini tengah terdiri dari Giovani Lo Celso, Dani Parejo, Etienne Capoue, dan Francis Coquelin. Sementara Raul Albiol dan Pau Torres berkolaborasi di tengah barisan belakang. Keduanya diapit Juan Foyth dan Pervis Estupinan. Geronimo Rulli tetap menajdi andalan di bawah mistar.
Villarreal membuka pertandingan dengan sempurna. Mereka menjebol gawang Liverpool saat laga baru berjalan tiga menit. Boulaye Dia mencetak gol setelah mendapat umpan dari Etienne Capoue.
Harapan kubu tuan rumah kian membuncah saat Francis Coquelin kembali menggetarkan gawang Liverpool, empat menit menjelang pertandingan babak pertama usai. Gelandang asal Prancis ini menggandakan keunggulan Villarreal setelah memaksimalkan assist Etienne Capoue. Villarreal pun unggul 2-0 sebelum jeda.
Posisi agregat pun imbang 2-2. Publik Stadion La Ceramica benar-benar berpengaruh kepada performa pasukan Uni Emery.
Namun Liverpool bangkit pada babak kedua. Mereka harus menunggu sampai menit ke-62 untuk mengubah skor menjadi 1-2. Fabinho menjebol gawang Geronimo Rulli.
Mohamed Salah berhasil menerobos lini pertahanan Liverpool dan mengumpan bola kepada Fabinho. Gelandang asal Brasil itu menyambung umpan Salah dengan tendangan kaki kanan yang tak mampu digentikan Rulli.
Lima menit kemudian, Liverpool menambah gol melalui aksi Luis Diaz. Striker yang menggantikan Jota setelah jeda ini merobek gawang tuan rumah memanfaatkan umpan silang Trent Alexander Arnold.
Liverpool bahkan berbalik memimpin pada menit ke-74. Sadio Mane mencetak gol setelah mendapat umpan dari Naby Keita.
Villarreal mengakhiri pertandingan dengan 10 pemain setelah Capoe mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-85. Skor tidak berubah hingga pertandingan usai. Liverpool pun akan tampil di final pada 28 Mei mendatang di Stade de France, Paris, Prancis. (ib)