Lewat Dinas PUPR, Pemko Pekanbaru Gesa Perbaikan Jalan Yang Rusak

Foto : AlurNews.com

AlurNews.com, Pekanbaru – Perbaikan jalan rusak masih terus dilakukan setiap harinya oleh pasukan kuning Dinas PUPR Kota Pekanbaru. Salah satunya di Jalan Kelapa, Kelurahan Rejosari, Kecamatan Tenayan Raya.

Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi Nasution, menjelaskan perbaikan jalan dilakukan sesegera mungkin agar masyarakat yang melewatinya bisa kembali merasa nyaman.

“Untuk di Jalan Kelapa, kita pakai metode patching atau penambalan,” jelasnya, Sabtu (13/08/2022).

Lanjut Indra, kegiatan perbaikan jalan merupakan salah satu prioritas utama Pemerintah Kota Pekanbaru melalui Dinas PUPR Kota Pekanbaru.

“Untuk itu, saat ini sudah ada tim khusus yang telah dibentuk Dinas PUPR Kota Pekanbaru untuk menggesa perbaikan jalan di seluruh wilayah Kota Pekanbaru secara bertahap,” tutup Indra Pomi.

(golan)