Perdana, Timnas Indonesia Akhirnya Lolos 16 Besar Piala Asia 2023

Dua pilar Timnas Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaiman kini main di Liga 1 usai berkarir di sejumlah klub Eropa. (Foto: PSSI)

AlurNews.com – Timnas Indonesia akhirnya mencetak sejarah dalam pagelaran Piala Asia 2023. Pasalnya, skuad merah putih akhirnya berhasil lolos ke babak 16 besar setelah Oman yang ditahan imbang Kirgistan dengan skor 1-1.

Harapan sekuad Timnas Indonesia memang berada pada laga Group  F, Oman vs Kirgistan yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Kamis (25/1/2024) malam waktu setempat.

Skuad Merah Putih bersaing dengan Oman untuk satu tiket ke babak 16 besar Piala Asia 2023 melalui klasemen peringkat tiga terbaik.

Timnas Indonesia mendapat berkah lolos dari fase grup lantaran Timnas Oman gagal mengalahkan Kirgistan. Di mana gol Timnas Oman dicetak Muhsen Al-Ghassani di menit 8 dibalas Joel Kojo di menit 80.

Dengan hasil itu, Oman di posisi keenam di klasemen peringkat tiga terbaik berbekal 2 poin. Sedangkan Timnas Indonesia berada di posisi keempat dengan torehan 3 poin.

Untuk diketahui, hanya empat tim dari klasemen itu yang lolos ke babak 16 besar, yakni selain Indonesia ada Yordania, Palestina, dan Suriah yang masing-masing mengumpulkan 4 poin.

Sekedar informasi juga, Sejak tampil perdana di Piala Asia 1996 Lebanon, Timnas Indonesia baru ini lolos ke babak 16 besar.

Berikut daftar 16 Tim Negara yang Lolos ke 16 Besar Piala Asia 2023

  1. Qatar
  2. Tajikistan
  3. Australia
  4. Uzbekistan
  5. Suriah
  6. Iran
  7. Uni Emirat Arab
  8. Palestina
  9. Irak
  10. Arab Saudi
  11. Jepang
  12. Yordania
  13. Korea Selatan
  14. Thailand
  15. Bahrain 
  16. Indonesia

(Red)