Cuaca Kepri Jumat Diprediksi Berawan, Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang

Ilustrasi hujan petir. (Foto: internet)

AlurNews.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Batam memprakirakan kondisi cuaca di wilayah Kepulauan Riau pada Jumat, 15 November 2024, akan berawan dengan potensi hujan pada pagi dan siang hari.

Forecaster BMKG Addini menyebutkan perlambatan kecepatan angin serta adanya belokan angin (shearline) meningkatkan peluang terbentuknya awan hujan.

“Secara umum, wilayah Kepri akan berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang pada pagi dan siang hari,” jelasnya, Kamis (14/11/2024).

BMKG mengeluarkan peringatan dini agar masyarakat waspada terhadap potensi hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat dan angin kencang, khususnya di wilayah Batam, Tanjungpinang, Bintan, Lingga, dan Anambas.

“Perhatikan peringatan dini terutama bagi mereka yang beraktivitas di luar rumah, karena kondisi cuaca bisa berubah dengan cepat,” tambah Addini.

Untuk informasi prakiraan cuaca yang lebih rinci hingga tingkat kecamatan dan desa, masyarakat dapat mengakses situs resmi BMKG di https://cuaca.bmkg.go.id/. (red)