
AlurNews.com – IForte kembali menyelenggarakan ajang iForte National Dance Competition (NDC) bertajuk “Inspirasi Diri” untuk periode 2025–2026. Kegiatan kurasi offline tingkat regional Batam digelar di One Batam Mall, Minggu (25/1/2026), dan diikuti pelajar serta mahasiswa dari berbagai daerah.
Kompetisi ini diikuti oleh 15 kelompok semifinalis, terdiri dari 11 kelompok pelajar dan 4 kelompok mahasiswa. Dari ajang tersebut, terpilih para pemenang yang akan melaju ke babak grand final nasional yang dijadwalkan berlangsung pada April 2026 di Jakarta.
Untuk kategori perguruan tinggi, Universitas Tanjungpura berhasil keluar sebagai juara pertama. Sementara itu, pada kategori pelajar, SMAN 14 Batam dinobatkan sebagai juara. Kedua pemenang tersebut akan mewakili Batam pada grand final tingkat nasional.
Head of Marketing Communication iForte, Victor Sihombing, mengatakan kompetisi ini menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengekspresikan kreativitas sekaligus menumbuhkan kebanggaan terhadap budaya bangsa.
“Sebagai perusahaan penyedia infrastruktur digital nasional, iForte tidak hanya berkomitmen menghubungkan Indonesia dari Sabang sampai Merauke, tetapi juga menumbuhkan semangat nasionalisme, kreativitas, dan kebanggaan terhadap jati diri bangsa, terutama di kalangan anak muda,” ujar Victor.
Ia menjelaskan, iForte National Dance Competition merupakan ajang kompetisi tari nasional bagi pelajar dan mahasiswa di seluruh Indonesia. Setiap peserta diwajibkan menghadirkan unsur tradisional sebagai elemen utama dalam karya koreografi yang ditampilkan.
Antusiasme penonton terlihat tinggi sepanjang kompetisi berlangsung. Sorak dan tepuk tangan pecah saat para peserta menampilkan koreografi terbaik mereka di atas panggung.
Victor menambahkan, kegiatan ini diselenggarakan oleh iForte bersama Protelindo Group dan telah dibuka sejak 16 Oktober 2025. Hingga penutupan pendaftaran, kompetisi ini berhasil menjaring 710 pendaftar dari 227 kota dan kabupaten di seluruh Indonesia.
“Pada tahap kurasi offline di Batam, para semifinalis menampilkan dua tarian, yakni koreografi wajib dengan lagu “Inspirasi Diri” serta koreografi bebas sesuai dengan kreativitas masing-masing kelompok,” jelasnya. (Nando)















