AlurNews.com – Kreativitas seniman muda Batam, Budi Widiyantoro (27), memukau warga di acara Vegan Carnival di One Batam Mall, 11-13 Oktober 2024.
Budi menciptakan lukisan wajah Kak Seto Mulyadi, Ketua World Vegan Organisation Indonesia, menggunakan ribuan rubik.
Dengan nama panggung @senimanrubik_batam, Budi menyusun ribuan rubik menjadi potret detail dan hidup Kak Seto. Ia membutuhkan hampir satu bulan penuh untuk merancang warna dan pola, memastikan setiap rubik ditempatkan dengan tepat.
“Wah, ini keren sekali. Saya sangat terharu. Belum pernah saya mendapat lukisan rubik seperti ini,” ungkap Kak Seto, yang berencana menyimpan lukisan tersebut sebagai koleksi pribadi.
Budi telah menekuni seni rubik sejak usia 10 tahun. Karyanya mencakup wajah-wajah tokoh terkenal seperti Sandiaga Uno, Merry Riana, Raisa, dan bahkan peta Indonesia. Ia juga pernah melukis karya klasik seperti Mona Lisa dan Starry Night.
Bagi Budi, melukis Kak Seto adalah impian yang menjadi nyata, apalagi melihat sosok ikonik itu langsung. “Dari dulu saya kagum dengan model rambut beliau yang tak pernah berubah,” ujarnya.
Karya seni rubik Budi bisa dilihat di Muso Art Café, Batam, yang populer di kalangan anak muda. Budi juga aktif berbagi proses kreatif di Instagram @budiwidiyantoro7. Ia berharap karyanya diakui dan tidak disalahgunakan. (red)