
AlurNews.com (Advertorial)- Gubernur Kepri Ansar Ahmad dan Baznas Kepri menyerahkan santunan kepada ratusan anak yatim. Selain itu juga diberikan bantuan sembako kepada mubalig, kaum dhuafa dan penyandang disabilitas, Kamis (1/8/2024) di Aula Wan Seri Beni, Dompak.
Bantuan yang berasal dari zakat infak dan sedekah (ZIS) Baznas Kepri ini diberikan kepada 960 penerima dengan rincian untuk anak yatim 150 orang berupa uang tunai, bantuan sembako untuk 200 mubalig, 100 disabilitas dan 510 kaum dhuafa.
Bantuan ini diberikan dalam rangka Gebyar Muharram, dengan tema “Dengan Semangat Tahun Baru, Kita Tingkatkan Ketaqwaan dan Kepedulian Sosial antar Sesama, untuk Menuju Indonesia Emas”.
Acara tersebut juga diisi dengan tausiyah oleh Ustaz Anugrah Cahyadi. Ustaz yang dikenal sebagai da’i di ibukota ini sudah kedua kalinya mengisi tausiyah di Kepri.
Dalam momen itu Ansar mengajak masyarakat untuk menjadikan bulan Muharram sebagai ajang evaluasi, berhijrah ke keadaan yang lebih baik salah satunya dengan meningkatkan kepedulian terhadap sesama.
“Untuk itu kita apresiasi Baznas yang telah menyelenggarakan kegiatan ini. mudah-mudahan Baznas ke depannya dapat menghasilkan karya-karya terbaiknya lagi,” kata Ansar.
Baznas Kepri tahun ini menargetkan pengumpulan zakat infak sedekah sebesar Rp13 miliar. Target ini meningkat dari tahun lalu yang hanya Rp4 miliar.
“Hingga semester I tahun ini sudah terkumpul lebih dari Rp7 miliar. Kita akan terus memberikan dukungan. Setiap OPD di lingkungan Pemprov Kepri sudah kita wajibkan pegawainya menyisipkan penghasilannya membayar zakat,” ucapnya. (red)